"Kalau saya, ketika (Luis) Milla atau pelatih asing ditunjuk, targetnya jangan AFF. Targetnya harus lebih tinggi. Kalau pelatih asing targetnya Piala Asia, lolos Piala Dunia atau lolos Olimpiade. Itu baru pelatih asing," kata Fakhri saat ditemui di Kantor Kemenpora, Jakarta, Selasa (23/10/2018).
Menurut Fakhri, jika cuma mengincar juara Piala AFF, maka PSSI tidak perlu menggunakan pelatih asing. Sebab banyak pelatih lokal yang dianggap punya kualitas mumpuni. "Kalau level AFF kita tidak jauh beda dengan tim lain. Kalau AFF tidak perlu pelatih asing. Pelatih lokal juga banyak yang bisa," ujar Fakhri.
Belum lama ini PSSI menunjuk Bima Sakti sebagai pelatih kepala timnas senior menggantikan pelatih asal Spanyol, Luis Milla. Milla sebenarnya belum sempat memimpin timnas saat berlaga di Piala AFF 2018, kejuaraan yang ditargetkan PSSI harus bisa dijuarainya.
BERITA HARIAN | BERITA DUNIA | BERITA INDONESIA | BERITA BLOGSPOT | BERITA POLITIK | BERITA HARI INI | BERITA TERBARU | KABAR HARI INI | BERITA TERKINI | BERITA NASIONAL | BERITA KRIMINAL | BERITA UNIK | BERITA VIRAL | BERITA POPULER | BERITA ONLINE | BERITA INDONESIA TERKINI | BERITA TERUPDATE | BERITA EKONOMI | 24 OKTOBER 2018